DRUMBAND BAHANA CERDAS MURNI BERHASIL JUARA KEJUARAAN PORSENI SMK GELORA JAYA NUSANTARA MEDAN 2023
Drumband atau Marching band adalah sekelompok barisan orang yang memainkan satu atau beberapa lagu menggunakan sejumlah kombinasi alat music (tiup, perkusi, dan sejumlah instrument pit) secara bersama-sama.
Drumband Bahana Swara Cerdas Murni merupakan kombinasi siswa-siswi Cerdas Murni (SMP, MTs, SMA dan SMK) yang mengikuti Ekskul drumband. Ekskul drumband Cerdas Murni dilatih Oleh Guru Cerdas Murni yaitu Bapak Muhammad Rangga, S.Sos.I.
Alhamdulillah, dengan semangat dan latihan yang giat drumband Bahana Swara Cerdas Murni berhasil meraih juara II Display dan Juara III kirab Nusantara pada kejuaraan Porseni SMK Gelora Jaya Nusantara Medan 2023. Kegiatan Drumband ini diadakan dilapangan terbuka yang membentuk formasi dengan pola yang senantiasa berubah-ubah sesuai dengan alur koreografi terhadap lagu yang dimainkan dan diiringi pula dengan aksi tarian yang dilakukan oleh sejumlah pemain bendera.
“Selamat dan Sukses terus untuk Drumband Cerdas Murni, semoga kedepannya terus menampilkan yang terbaik dan terus mengharumkan nama sekolah, Amiin,” ucap Ibu ketua Yayasan Hj. Edli Iriani, S.Farm, Apt, MM.